Pertamax cs Dekati Rp 10.000/Liter
otodetik - Jakarta - PT Pertamina (Persero) kembali menaikkan harga BBM non subsidinya yakni pertamax cs. Saat ini harga pertamax di Jakarta menjadi Rp 9.550 dari sebelumnya Rp 9.200/liter.
Demikian disampaikan oleh Vice President Corporate Communication Pertamina M. Harun kepada detikFinance, Rabu (1/3/2012).
"Ini karena harga minyak terus naik. Dalam dua minggu terakhir harga minyak internasional naik 9% rata-rata," jelasnya.
Lewat kenaikan ini berarti harga pertamax di Jakarta naik menjadi Rp 9.550 per liter sementara harga pertamax plus naik menjadi Rp 9.850. Sementara itu, untuk SPBU asing lainnya seperti Shell, Petronas dan Total belum ada perubahan harga.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar